MENU×
Monumen Pers Indonesia, Surakarta
Monumen Pers Indonesia, Surakarta

Monumen Pers Indonesia, Surakarta

Museum yang berisi bukti sejarah dan catatan perkembangan pers indonesia dari masa ke masa.

Jl. Gajahmada No.59, Timuran, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta Jawa Tengah 57132
+62 271 711494
Closed Now
Managed By Yuardi Bisatya

Yuardi Bisatya

Whatsapp
Monumen Pers Indonesia, Surakarta

Monumen Pers Nasional adalah, Museum yang mengumpulkan bukti sejarah dan perkembangan Pers Indonesia. terdapat jutaan koleksi surat kabar, majalah dan berapa teknologi komunikasi dan reportase yang digunakan dari jaman pra-kemerdekaaan, Pergerakan Nasional, sampai sekarang. Museum ini dikelola oleh Kementrian Komunikasi dan Informatika Indonesia. Fasilitas di museum termasuk ruang multimedia, koran yang bisa dibaca secara gratis, dan perpustakaan. Tempat yang telah dikunjungi oleh lebih dari 26.000 orang selama tahun 2013 dipromosikan sebagai tujuan wisata pendidikan. Monumen Pers Nasional terletak di Jalan Gajah Mada 59, Surakarta, Jawa Tengah, di sisi dalam bundaran Jl. Gajah Mada dan Jl. Yosodipuro. Letaknya di sebelah barat Istana Mangkunegaran. Kompleks museum terdiri dari bangunan asli Sasana Soeka, dua gedung berlantai dua, dan satu gedung berlantai empat. Di depan museum terdapat lapangan parkir dan dua papan pengumuman yang dilengkapi koran gratis.


Sumber:

http://cagarbudaya.kemdikbud.go.id/cagarbudaya/detail/PO2015121500015/monumen-pers-nasional

https://regional.kompas.com/read/2021/02/14/11000051/di-monumen-pers-nasional-tersimpan-jejak-dunia-pewartaan-indonesia?page=all

https://mpn.kominfo.go.id/

Nearby